Jumat, 28 Oktober 2011

Brother...,Brother...,Anta Himar...!

Cukup menggelikan untuk diulang kembali apa yang diceritakan oleh Pak Tifatul Sembiring ketika memberi petatah petitih dalam acara General Public Pascasarjana di UIN Sunan Kalijaga tanggal 26/09/2011. Kata beliau, orang Afganistan itu terkenal memiliki kepercayaan diri yang tinggi, meski kondisi dirinya susah. Mereka tidak sungkan membusung dada kepada siapapun. Hanya saja, satu kelompok mayarakat yang paling mereka hormati dan muliakan, yaitu masyarakat Arab.

Minggu, 23 Oktober 2011

Barabai Tanah Air Beta


Kalau Bapak Ismail Marzuki mengatakan, Indonesia adalah tanah air beta, maka saya sebalikya akan mengatakan bahwa Barabai adalah tanah air saya. Perbedaan ini tidak saya maksudkan sebagai penyangkalan, tetapi sekedar batas kesadaran. Kesadaran yang nyata akan tempat hakiki di mana kita dilahirkan, dididik dan dibesarkan.

Jumat, 21 Oktober 2011

Pengetahuan adalah Kuasa


Knowledge is power, pengetahuan adalah kuasa, kata Fancis Bacon. Awalnya yang dimaksud Bacon adalah, bahwa pengetahuan empiris itu bersifat fungsional, dapat digunakan untuk memajukan kehidupan manusia. Sementara kuasa, dipahami sebagai kuasa atas alam. Belakangan pernyataan ini tidak hanya bersifat fungsional, berkuasa atas alam, tetapi juga berkuasa atas manusia, negara, dan dunia.

Rabu, 19 Oktober 2011

Astagfirullah Artis


Raffi Ahmad putus dengan Yuni Shara? Demikian bunyi kepala berita yang saya lihat ketika membuka Banjarmasinpost Online (19/10/2011). Sempat bingung, tidak tahu mau bilang apa. Kebingunan ini bukan karena Raffi Ahmad putus dengan Yuni Shara, tapi karena tidak tahu, komentar bagaimana yang pantas untuk mereka.

Agama yang Bisu dan Kaku


Berbagai kejadian menghebohkan belakangan ini kerap memunculkan diskusi tentang peranan agama dalam membina kehidupan yang jujur, damai, santun, haromi, dan toleran. Bagaimana tidak, kuropsi, perampokan, pembunuhan, pemerkosaan, tawuran, pelacuran, aborsi, seks bebas, penipuan, dan bermacam laku serupa kerap mewarnai keseharian hidup masyarakat, baik yang terekspose di media massa atau tidak.

Senin, 17 Oktober 2011

Taman Kota Edukatif di Kalimantan Selatan


Semua orang merindukan sesuatu yang berbeda dari kotanya. Perbedaan dimaksud tentu saja sebagai nilai lebih ketika dibandingkan dengan kota-kota lain di Indonesia. Kelebihan yang dimaksud tentu juga berdasarkan potensi alami yang dimiliki, bukan bersifat pinjaman. Keinginan inilah yang mendasari tulisan singkat ini.

Minggu, 16 Oktober 2011

Haji dan Problematika Gelar


Berbarengan dengan meningkatnya ekonomi masyarakat, semakin banyak kita saksikan umat Islam Indonesia yang melaksanakan ibadah haji. Karena itu, ada baiknya kita diskusikan terlebih dahulu apa itu haji, dan apa makna ibadah haji. Haji dalam bahasa Arab berarti berziarah, mengunjungi. Berasal dari kata hajja, yang ism fa’ilnya (pelakunya) disebut dengan haajjun, bentuk pluralnya hujjaaj, yang artinya adalah orang-orang yang menziarahi, yang mengunjungi. 

Negara Bukan Milik Perorangan


Negara ini bukan milik perorangan, juga bukan milik sekelompok orang, tapi negara ini milik semua orang, semua rakyat Indonesia. Ini paradigma yang harus dimiliki oleh seorang yang mendapat wewenang oleh rakyat.  Niat baik saja tidak cukup, ia bisa dibelokkan oleh macam-macam persoalan kenegaraan, terutama masalah politik.